156 Kamis, 12 Desember 2013 | 16:09:33

Desain Tradisional Mekah di Hotel Anjum

Desain Tradisional Mekah di Hotel Anjum

Aljreic merupakan salah satu pengembang yang berbasis di Arab Saudi. Aljreic saat ini tengah membangun sebuah hotel yang diberi nama Hotel Anjum. Berlokasi persis di gerbang King Abdullah yang merupakan akses utama ke Masjidil Haram. Hotel ini dibangun untuk melayani jamaah Indonesia yang ingin melaksanakan ibadah haji atau umrah.

"Dijadwalkan akan dibuka pada kuartal pertama di 2014," kata Chief Excecutif Officer Aljreic , Owner , Developer and Manager Hotel Anjum, Claude Chesnais, Kamis (12/12/2013).

Hotel ini mengusung tema kultur ijazi, yaitu keramah tamahan penduduk Mekah. Selain itu, Anjum Hotel juga memiliki konsep tradisional Mekah.

"Kita mengambil desain percampuran antara Timur tengah dan Andalusia. Dengan ornamen-ornamen yang tidak terlalu berat dan dibuat lebih modern," imbuhnya.

Total luas Hotel Anjum mencapai 54 ribu meter persegi (m2). Terdiri dari 26 lantai, setidaknya terdapat 1.743 kamar. Tak hanya desain yang dianggap unik, Hotel Anjum juga menawarkan pemandangan indah yaitu Masjidil Haram yang bisa Anda lihat dari jendela hotel.

"Hotel ini dibangun sangat berdekatan dengan Masjidil Haram. Karena bagi kami dalam pembangunan hotel itu yang paling penting adalah lokasi, lokasi dan lokasi," jelas Claude.

Sayangnya, membangun hotel ini tak mudah. Ada kendala yang dihadapi, khususnya masalah perizinan. Claude mengaku untuk membangun hotel ini dibutuhkan waktu hingga 10 tahun, dengan rentang waktu untuk konstruksi lima tahun. (nia)

Sumber : Okezone

📄 View Comment

Tulis Komentar

4 Komentar

  1. image
    Ignasi Cleto Agustus 29, 12:53

    Usu inani perfecto quaestio in, id usu paulo eruditi salutandi. In eros prompta dolores nec, ut pro causae conclusionemque. In pro elit mundi dicunt. No odio diam interpretaris pri.

    Tanggapi Komentar
Lihat semua komentar

Tulis Komentar

Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat menulis komentar.

    Berita Terkait

    Tidak ada artikel terkait

Pencarian Berita