Pemeran Harry Potter Bisnis Properti
wenxuecity
Masih ingat tokoh Harry Potter yang di perankan oleh Rupert Grint, ternyata memilih properti sebagai bisnis sampingannya. Seperti yang di laporkan oleh Daily Mail bahwa aktor ini memiliki perusahaan finansial dan perusahaan properti .
Perusahaan properti yang di miliki oleh Rupert Grint di beri nama Eevil Plan Property. Sedangkan untuk perusahaan finansialnya bernama Clay 10.
Sampai saat ini, Rupert Grint (24), aktor pemeran tokoh Ron Weasley dalam film Harry Potter memiliki portofolio properti di Herfordshire senilai 12,9 juta poundsterling atau senilai Rp 194,3 miliar. Dan asetnya telah tersebar hingga 32 km di sekitar Hertfordshire.
Namun tidak hanya itu, Rupert Grint juga membeli tiga properti di sekitar lingkungan pedesaan senilai 9,2 juta poundsterling atau sebesar Rp 138,8 miliar. Dua properti yang lainnya dibeli atas nama ayahnya yang bernama, Nigel dan ibunya Joanna sebuah rumah seharga 3,7 juta poundsterling atau sekitar Rp 55,8 miliar.
Rupert Grint, kini tinggal di dalam mansion peninggalan abad ke-18 yang di belinya seharga 5,4 juta poundsterling atau senilai dengan Rp 81,4 miliar. Rumah seluas 8,9 hektar terdapat lima ruang resepsi , enam kamar tidur besar dan dilengkapi dengan kolam renang di dalam dan di luar ruangan serta lengkap dengan danau dan lapangan golf mini. Sementara ayah dan ibunya berada tidak jauh dari rumah Rupert Grint.
Sejak kesuksesannya Rupert Grint dalam film Harry Potter, kedua orangtua Grint membeli sebuah townhouse seharga 975.000 poundsterling atau senilai dengan Rp 14,7 miliar. Orangtuanya membuat townhouse tersebut sebagai hotel butik dengan tarif per malamnya mencapai 150 poundsterling atau senilai Rp 2,2 juta. Ke dua orangtuanya juga memiliki dua rumah peternakan yang berukuran besar seharga 2,7 juta poundsterling atau senilai Rp 40,7 miliar atas nama mereka sendiri. Eevil Plan Properties akan mengelola pemasukan dari rental properti, dan juga akan memberikan keuntungan dari penjualan properti pada masa yang akan datang.
Sumber : Kompas
Usu inani perfecto quaestio in, id usu paulo eruditi salutandi. In eros prompta dolores nec, ut pro causae conclusionemque. In pro elit mundi dicunt. No odio diam interpretaris pri.