120 Senin, 07 April 2014 | 08:43:24

191 T, Pencapaian Investasi Hotel Amerika

191 T, Pencapaian Investasi Hotel Amerika

Sebuah perusahaan riset industri hotel yang berbasis di Tennessee, Amerika Serikat (AS) yang bernama Smith Travel Research (STR) mencatat sepanjang 2013 volume investasi sektor perhotelan di AS mencapai USD16,9 miliar atau setara dengan Rp191 triliun (kurs Rp11.321 per USD).

"Sempat relatif melambat pada tahun 2012,industri perhotelan kembali menemukan momentum terbaiknya di 2013," ucap Steve Hennis,  Analis dari STR, Senin (7/4/2013).

STR juga mencatat, volume investasi sektor perhotelan AS tahun 2013 jauh lebih tinggi dibanding tahun 2012 yang hanya sekitar USD13 miliar, atau naik USD4 miliar pada 2013.

Menurut Steve, dalam menghadapi 2014 ini ada beberapa poin penting yang harus diperhatikan dalam industri perhotelan di AS.

"Yang pertama adalah menguatnya harga rata-rata per kamar sepanjang 2013 yang mencapai USD192ribu atau 2,1 miliar. Yang kedua adalah volume penjualan aset yang turun 7 persen. Ketiga adalah tingkat suku bunga rata-rata untuk akuisisi adalah 4,6 persen atau terendah dalam sejarah, dan yang terakhir adalah tambahan modal yang disuntikkan rata-rata mencapai USD27ribu per kamar," tutup Steve. (wdi)    

Sumber : Okezone



📄 View Comment

Tulis Komentar

4 Komentar

  1. image
    Ignasi Cleto Agustus 29, 12:53

    Usu inani perfecto quaestio in, id usu paulo eruditi salutandi. In eros prompta dolores nec, ut pro causae conclusionemque. In pro elit mundi dicunt. No odio diam interpretaris pri.

    Tanggapi Komentar
Lihat semua komentar

Tulis Komentar

Anda harus Login terlebih dahulu untuk dapat menulis komentar.

    Berita Terkait

    Tidak ada artikel terkait

Pencarian Berita