Bukti Kecintaan David Beckham pada Sepak Bola
Mantan kapten tim sepakbola nasional Inggris, David Beckham, seakan tidak bisa dilepaskan dari sepak bola. Hal itu terbukti saat Beckham mengumumkan rencana pembangunan stadion tim Liga Sepak Bola Utama, Amerika, MLS, di Miami. Stadion berkapasitas 25.000 tempat duduk itu direncanakan dibangun di tepi pantai Miami. Beckham, yang saat ini berusia 38 tahun, pada Mei lalu mengumumkan rencana mendirikan waralaba MLS di kota Amerika itu.
"Saat orang terpikir tentang Miami, mereka segera mengaitkan di dekat atau di air," kata Beckham.
Stadion itu terletak di dekat arena tim bola basket Miami Heat. Rencana Beckham membeli waralaba itu merupakan bagian dari paket finansial yang ia rundingkan saat bergabung dengan LA Galaxy pada 2007.
Skema keseluruhan stadion ini akan menghubungkan antara gedung stadion dan plaza di pusat kota Miami melalui jembatan yang saat ini tidak terpakai. Dikelilingi dengan gerai kuliner dan ritel, alun-alun stadion itu akan tetap aktif sepanjang tahun, sedangkan kegiatan pemutaran film di luar ruangan atau konser musik bisa digelar memanfaatkan iklim yang hangat di kawasan itu.
Rencananya, jika sesuai rencana, pembangunan stadion ini diharapkan selesai pada Maret 2018. Beckham sendiri terbang ke Miami untuk menetapkan rencana pendirian stadion ini. Stadion ini akan memiliki tribun tinggi untuk penonton sehingga para pendukung klub dapat menyaksikan pertandingan dari ketinggian.
"Sejauh ini, semuanya sangat positif. Pasti akan ada kritikan, namun kami siap untuk menangani semuanya," kata Beckham.
Penasehat properti Beckham mengatakan, "Dananya sudah ada. Tujuannya adalah tim akan turun pada 2016".
Sumber : Kompas
Sumber Gambar : Designboom, bbc
Usu inani perfecto quaestio in, id usu paulo eruditi salutandi. In eros prompta dolores nec, ut pro causae conclusionemque. In pro elit mundi dicunt. No odio diam interpretaris pri.