Apartemen Jimmy Hendrik Dibanderol Rp69 Miliar
Apartemen bekas gitaris Jimmy Hendrik dijual seharga USD6 juta atau sekira Rp69 miliar (kurs Rp11.600 per USD). Apartemen ini berlokasi di kawasan pedesaaan di Greenwich, London. Dilansir dailynews, Kamis (21/11/2013), apartemen bekas gitaris rock ini berada di lantai 12 dan 11. Dengan luas sekitar 2.500 meter persegi (m2), apartemen ini memiliki tiga kamar. Salah satu kamar dilengkapi dengan perpustakaan dan tempat Jimmy Hendrik sering menggantung gitarnya.
Pemilik apartemen saat ini adalah Perusahaan Desain Interior Carolina George. Jimmy bukan satu-satunya selebritis yang pernah tinggal di sana. Marisa Tomei, Cameron Diaz juga sempat tinggal di apartemen ini.
Bangunan apartemen ini telah berdiri selama 82 tahun. Bangunan ini dirancang oleh Emery Roth. Apartemen yang keseluruhan totalnya terdiri atas 17 lantai ini dibuat dari bata ringan dengan aksen geometris sebagai hiasannya. (nia)
Sumber : Okezone
Usu inani perfecto quaestio in, id usu paulo eruditi salutandi. In eros prompta dolores nec, ut pro causae conclusionemque. In pro elit mundi dicunt. No odio diam interpretaris pri.