Peminat Apartemen di Semarang semakin bertumbuh
pembangunan apartemen - portalsemarang
Semarang sekarang sudah dianggap sebagai tempat yang nyaman dan ideal bagi orang di luar jawa tengah. Selain perekonomian yang sedang bertumbuh, kondisi di Semarang pun cukup kondusif. Seperti belum adanya kemacetan dan kepadatan penduduk masih belum banyak.
Hal ini yang mendorong migrasi orang luar Jawa untuk tinggal di kota Semarang. Demikian dikatakn oleh Prijanto, ketua DPD REI Jawa Tengah hari selasa (27/01).
Dampaknya adalah pertumbuhan apartemn di Semarang semakin meningkat. menurut Prijanto, data di DPD REI menunjukkan minat masyarakat Semarang terhadap apartemen cukup tinggi. Buktinya beberapa tower apartemen yang dibangun di Semarang ternyata cukup laris dan banyak yang terjual.
Sependapat dengan Prijanto, pengembang di Semarang, Suka Adhi Satya mengakui bahwa penjualan produknya Paltrow City penjualannya melebihi ekspetasi. Apartemen di kawasan Tembalang, Semarang tersebut dibangun di sekitar kampus Universitas Diponegoro.
Para pembelinya tidak hanya dari Semarang, namun juga dari kota-kota lain seperti Demak, Pati, Kudus, Magelang bahkan warga Jakarta. Banyak juga mereka mambeli hanya untuk investasi atau rumah kedua. Yang jelas kebutuhan hunian dikawasan tersebut dianggap sebagai potensi investasi.
Demikian juga dikatakan oleh Khoirul Anam, Asisten Sales Manager Sentraland bahwa penjualan apartemen di Semarang cukup bagus. Apartemen Sentraland saat ini sudah terjual 60 persen dari 520 unit yang dipasarkan.
Menurutnya, pada akhir 2015 Sentraland optimis bisa sold out dan pada awal 2016 dijadwalkan serah terima kepada pembeli.
Sumber : Sindonews, Liputan6
Usu inani perfecto quaestio in, id usu paulo eruditi salutandi. In eros prompta dolores nec, ut pro causae conclusionemque. In pro elit mundi dicunt. No odio diam interpretaris pri.