Rencana Proyek Rp100 Triliun Crown Group
iwan agustian
Sebuah Perusahaan asal Sidney, Australia, Crown International Holdings Group sedang melakukan perluasan pasar ke Asia, seperti Singapura dan Indonesia. Indonesia merupakan salah satu target terbesar, karena 20% pembeli adalah dari Indonesia.
Dengan rencana membangun apartemen dengan total Rp 100 triliun dalam kurun 10 tahun, Pihak Crown Group juga menargetkan penjualan properti pada tahun 2014 adalah sebesar Rp 1 Triliun (100 juta dolar As).
Namun kendala yang dihadapi adalah permasalahan tanah dan masih mencari pihak untuk Joint Venture. Crown sendiri menginginkan menjadi pemegang saham mayoritas dalam joint venture, sehingga bisa menentukan desain apartemen.
Apartemen yang akan dibangun pada 2014 itu menyasar pembeli kelas menengah dan menengah atas. Sebab pembeli lebih menyasar pada apartemen mewah dan desain unik.
Demikian yang dijelaskan oleh Country Director Crown Michael Ginarto dalam konferensi Pers di Jakarta, Senin (26/5). Michael juga menjelaskan bahwa ekspansi di Indonesia ini dikarenakan peluang Indonesia yang bagus dan diharapkan masuk negara G20 pada 2020. Dan juga Produk domestik bruto Indonesia mencapai 60% dikonsumsi dalam negeri.
Sumber : Investor Daily Indonesia
Usu inani perfecto quaestio in, id usu paulo eruditi salutandi. In eros prompta dolores nec, ut pro causae conclusionemque. In pro elit mundi dicunt. No odio diam interpretaris pri.